Bisnishotel.com, CIREBON – Berkunjung ke Cirebon tidak lengkap rasanya jika tidak mencicipi kuliner khas dari kota tersebut. Pasalnya, berbagai macam kuliner andalan Cirebon pun mudah ditemukan mulai dari empal gentong, nasi jamblang, terutama nasi lengko.
Meskipun nasi jamblang dan empal gentong lebih populer di Cirebon, nasi lengko pun seringkali diburu oleh para pencinta kuliner karena segi penyajiannya yang bisa dikatakan sederhana dibandingkan kuliner khas lainnya.
Nasi lengko atau yang biasa disebut sega lengko ini adalah perpaduan nasi putih yang dicampur dengan berbagai bahan makanan lainnya, mulai dari potongan tempe goreng, tahu goreng, tauge, daun kucai, saus kacang, mentimun dan bawang goreng.
Sebelum disajikan, nasi lengko lebih nikmat bila ditambahkan dengan kecap khas dari Cirebon yang lebih encer dibandingkan dengan kecap dari daerah lainnya.
Nasi lengko pun akan lebih lengkap bila ditambahkan makanan lainnya mulai dari kerupuk aci putih, gorengan dan telur dadar.
Untuk bisa menikmati sajian khas tersebut, kamu bisa datang ke salah satu kedai paling legendaris, yaitu Kedai Nasi Lengko H. Barno yang berada di Jalan Pagongan, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon.
Kedai Nasi Lengko H. Barno yang berada di kawasan pertokaan Kota Cirebon ini sudah ada sejak 1968 dan buka pada setiap hari pada pukul 06.00 – 10.00 WIB. Harga untuk setiap porsi nasi lengko dijual dengan harga Rp10.000.
Berbeda dengan nasi lengko lainnya di Kota Cirebon, nasi lengko di kedai H. Barno lebih cocok dinikmati dengan satai kambing muda yang dijual dengan harga Rp20.000 per porsinya. (K45)
Baca Juga: Gombyang, Makanan Khas Indramayu yang Terbuat dari Ikan Manyung