Pecah! Pesta Rakyat Simpedes 2023 Sukses di Gelar

Salah Satu pelaku UMKM sedang mempromosikan produknya kepada konsumen di Pesta Rakyat Simpedes BRI 2023, Stadion Siliwangi, Kota Bandung, (23/7).

Bisnishotel, BANDUNG – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) sukses menyelenggarakan gelaran tahunan Pesta Rakyat Simpedes (PRS) 2023 di Stadion Siliwangi, Bandung selama dua hari berturut-turut, mulai dari Sabtu, 22 – 23 Juli 2023.

Tercatat dari catatan resmi PRS BRI 2023 mampu menghadirkan 25.000 pengunjung dan melibatkan partisipasi aktif dari 100 pelaku UMKM.

Ditambah dengan capaian transaksi mencapai 6.757 transaksi penggunaan BRI dengan sales volume mencapai Rp323 juta.

Tidak hanya itu, BRI juga konsisten dalam memberikan bantuan permodalan dalam bentuk Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk para pelaku UMKM binaan BRI.

RCEO BRI Bandung, Budhi Novianto menjelaskan bahwa selama 5 tahun terakhir BRI selalu memberikan bantuan kepada nasabah UMKM binaan BRI.

“Selama 5 tahun terakhir, BRI khususnya regional Bandung telah memberikan bantuan sebesar Rp 147 Triliun kepada 4,9 juta nasabah UMKM binaan BRI,” jelas Budhi dalam keterangan tertulis kepada Bisnis, Jumat (28/7/2023).

Sementara itu, dalam rangka mendukung pengembangan bisnis UMKM, BRI menyelenggarakan kelas talkshow interaktif yang membahas tentang inovasi bisnis dan bagaimana memanfaatkan peluang untuk memperluas pangsa pasar.

Keberhasilan PRS di Kota Bandung menjadi tonggak pertama dan membuka rangkaian acara PRS 2023 yang akan digelar di 20 kota utama, bersamaan dengan penyelenggaraan di 362 titik lainnya di seluruh Indonesia, dan akan berlangsung mulai Juli hingga September 2023 mendatang.

Kota berikutnya yang akan disinggahi oleh PRS BRI adalah Kota Yogyakarta pada 19-20 Agustus 2023 di Stadion Krisdosono.

Informasi lebih lanjut mengenai penyelenggaraan Pesta Rakyat Simpedes 2023 dapat diakses melalui instagram @bankbri_id atau website https://pestarakyatsimpedes.com/.

Related posts