Cegah Anemia dengan 5 Makanan Ini

Kurma/Boldsky
Kurma/Boldsky
Kurma/Boldsky

Bisnishotel.com, BANDUNG – Kurang darah atau anemia merupakan bentuk kelainan darah yang umumnya dialami para wanita. Penyakit ini membuat tubuh tidak bisa membuat sel darah merah yang memadai sehingga membuat para penderita menjadi mudah lelah.

Jika Anda sering merasa lelah, sebaiknya segera melakukan konsultasi dengan dokter karena bisa jadi gejala anemia.

Selain sering merasa lelah, penderita anemia juga akan mudah mulas, berkeringat hingga pembengkakan kaki. Penyebab kurang darah ini disebabkan karena penderita kekurangan zat besi, vitamin B12 dan asam folat.

Baca Juga: 5 Kegiatan Ini Dapat Menghilangkan Stres

Namun, anemia dapat dicegah sejak dini dengan mengonsumsi makanan-makan sehat. Dilansir Boldsky, berikut adalah daftar makanan pencegah anemia:

  1. Bayam: Bayam merupakan salah satu sayuran hijau yang mengandung banyak zat besi, serat, kalsium dan beta karoten yang baik untuk darah. Cara terbaik untuk mendapatkan nutrisi tersebut adalah dengan merebus bayam dan mengonsumsinya secara teratur.
  2. Gandum: Tidak hanya mengandung banyak serat, gandum juga mengandung zat besi dan beta karoten yang baik untuk darah.
  3. Kacang-kacangan: Jika sudah terkena anemia, sebaiknya perbanyak mengonsumsi kacang-kacangan. Kacang yang direkomendasikan untuk membangun sel darah merah diantaranya adalah kacang pistachio, almond dan kenari.
  4. Hati: Hati sapi merupakan sumber zat besi terbaik. Selain zat besi, hati sapi juga mengandung vitamin B12, fosfor dan seng.
  5. Kurma: Untuk mencegah anemia, sebaiknya konsumsi kurma setiap hari dengan cara memasukan potongan kurma ke dalam mangkuk sereal atau oatmeal.

Related posts