Bisnishotel, BALI – Dalam rangka menyambut semarak akhir tahun, Pullman Bali Legian Beach menawarkan keseruan perayaan gemerlap Natal dan Tahun Baru 2023 dengan berbagai program menarik.
Keceriaan Natal 2022 yang bertajuk “White Christmas Story” akan dimulai dengan “Christmas Tree Lighting” pada tanggal 21 Desember 2022. Dilanjutkan dengan perayaan malam Natal pada tanggal 24 Desember 2022 yang dilengkapi dengan senandung merdu paduan suara khas lagu-lagu Natal oleh anak-anak dari Panti Asuhan Eben Haezer.
Kemudian, kegiatan dilanjutkan oleh “Christmas Eve Buffet Dinner” dengan nuasa dan dekorasi Natal yang menambah kemeriahan dalam perayaan malam natal.
Adapun “Christmas Day Brunch” yang dilaksanakan pada 25 Desember 2022 dengan menyajikan menu spesial seperti Ayam Kalkin (Turkey), Avruga Caviar, Bebek Peking, dan lainnya.
Sajian spesial makan malam “Christmas Eve Buffet Dinner” dapat nikmati hanya dengan Rp488.000 net per orang dan paket “Christmas Day Brunch” dibandrol dengan harga Rp339.000 net per orang.
Selain itu, untuk perayaan malam pergantian tahun pada tanggal 31 Desember 2022 bertajuk “Such A Wonderful Night” akan dihadirkan dengan gaya Retro dan sajian BBQ buffet dengan hiburan DJ tamu spesial Cinthya Kadev, penari profesional dari Seven Pro Entertainment, penampilan band, dan berbagai permainan serta pembagian doorprize.
Temukan juga kejutan kehadiran para tokoh-tokoh ikonik ala Retro seperti Madonna, Elvis Presley, John Travolta era Saturday Night Fever, Marilyn Monroe, dan banyak tokoh khas Retro lainnya.
Bagi pengunjung yang ingin menikmari makan malam spesial pada “Such A Wonderful Night” cukup mengeluarkan biaya sebesar Rp1.200.000 net per orang. Dapatkan juga harga spesial Rp1.000.000 net per orang khusus yang melakukan pemesanan lebih cepat pada periode 20 Desember 2022.
Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut, dapat menghubungi email di [email protected] atau [email protected]. atau menghubungi nomor WhatsApp 0811 3762 500 atau dapat langsung telepon ke nomor 0361 762 500.