Makanan Aman Saat Sahur, Apa Saja ?

Sandwich/Boldsky
Makanan Aman Saat Sahur/Boldsky
Sandwich/Boldsky

Bisnishotel.com, BANDUNG – Ramadan merupakan bulan suci bagi para Muslim. Selama Ramadan, umat Muslim menjalankan puasa selama sebulan penuh. Mereka harus menahan lapar dan haus sebelum matahari terbit dan sesudah matahari terbenam. Makanan Aman Saat Sahur untuk dikonsumsi apa saja ?

Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi selama berpuasa, maka jangan sampai salah memilih makanan saat sahur. Dilansir Boldsky, berikut adalah daftar makanan yang aman dikonsumsi saat sahur.

Oatmeal

Oatmeal bisa menjadi pilihan menu saat sahur agar tubuh berenergi sepanjang hari. Menu ini merupakan sumber karbohidrat dan protein yang kaya akan nutrisi. Anda juga bisa menambahkan beberapa buah-buahan seperti pisang, ceri atau stroberi ke dalam mangkuk oatmeal Anda.

Telur

Telur mengandung banyak vitamin dan protein sehingga cocok untuk dikonsumsi saat sahur. Selain menyehatkan, telur juga membuat perut lebih kenyang sehingga tubuh menjadi lebih berenergi. Ada banyak cara mengolah telur yang bisa Anda coba seperti didadar, direbus atau dijadikan isian roti. Selain itu, telur juga mudah untuk diolah menjadi makanan jadi. Tidak sulit dan tidak perlu bumbu yang rumit.

Salad

Sayuran dan buah-buahan merupakan sumber mineral, vitamin dan nutrisi. Mengonsumsi buah-buahan dan sayuran saat Sahur bisa menjadi pilihan yang bagus karena tidak hanya membantu Anda tetap terhidrasi tetapi juga akan memastikan keseimbangan nutrisi yang tepat dalam tubuh.

Saat sahur, Anda bisa menyiapkan salad buah yang terdiri dari pisang, apel, avokad, kiwi, beri dan lainnya. Untuk salad sayuran Anda bisa menambahkan mentimun, tomat, wortel, lobak, kangkung dan telur rebus.

Sandwich

Mengonsumsi sandwich saat sahur bisa membuat rasa kenyang lebih tahan lama. Pastikan Anda memasukan daging asap, telur, keju, mentimun, tomat, selada dan bawang bombay sebagai isiannya agar nutrisi tetap seimbang.

Susu

Untuk menutup sahur, Anda bisa mengonsumsi segelas susu. Jika merasa bosan, Anda bisa membuatnya menjadi milkshake pisang, cokelat, stroberi atau vanila. Tapi jangan terlalu banyak ya.

Baca Juga: Makan Kenyang Mulai dari Rp10.000 di Gerai Ini

Related posts