FOTO: Supermarket Bahan Bangunan Mitra10 & Atria Hadir di Mal Tenth Avenue Bandung

Direktur Utama PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) Budyanto Totong (kedua kanan) berbincang dengan Direktur Utama Mitra10 Andy Totong (dari kanan), Direktur Mitra10 Indra Gunawan, dan Corporate Finance CSAP Puttipong Areerob saat meninjau supermarket bahan bangunan Mitra10 dan Atria pada pembukaannya di Mal Tenth Avenue, Bandung, Jawa Barat, Kamis (13/3/2025).

Direktur Utama PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) Budyanto Totong (kedua kanan) berbincang dengan Corporate Finance CSAP Puttipong Areerob (dari kanan), Direktur Utama Mitra10 Andy Totong, Direktur Mitra10 Indra Gunawan saat meninjau supermarket bahan bangunan Mitra10 dan Atria pada pembukaannya di Mal Tenth Avenue, Bandung, Jawa Barat, Kamis (13/3/2025).

Konsumen dibantu tenaga pemasar melihat-lihat perlengkapan rumah tangga di supermarket bahan bangunan Mitra10 dan Atria di Mal Tenth Avenue, Bandung, Jawa Barat, Kamis (13/3/2025).

Konsumen dibantu tenaga pemasar melihat-lihat perlengkapan rumah tangga di supermarket bahan bangunan Mitra10 dan Atria di Mal Tenth Avenue, Bandung, Jawa Barat, Kamis (13/3/2025).

Konsumen melakukan transaksi pembayaran usai berbelanja di supermarket bahan bangunan Mitra10 dan Atria di Mal Tenth Avenue, Bandung, Jawa Barat, Jumat (14/3/2025).

Memasuki 2025, Mitra10 dan Atria terus melanjutkan ekspansinya memperkuat pasar retail modern bahan bangunan dan perlengkapan rumah, aneka furnitur, matras dan perabotan rumah di Bandung.

Kehadiran Mitra10 yang ke-57 dan Atria yang ke-28 di Tanah Air berlokasi di Mal Tenth Avenue, Bandung, Jawa Barat ini diharapkan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat dalam hal renovasi rumah dan perlengkapan rumah tangga.

Mitra10 dibawah management PT Catur Mitra Sejati Sentosa dan Atria dibawah management PT Catur Sentosa Berhasil, keduanya merupakan entitas anak PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP), dan keberadaan toko ritelnya sudah menyebar di berbagai kota di Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Bali dan Lombok. (Bisnis/Rachman)

Related posts