Bisnishotel, BANDUNG – Rumah Makan Saung Sarasa Subang merupakan sebuah tempat makan yang menyajikan beragam hidangan khas Sunda dengan harga yang terjangkau dan suasana restoran yang asri.
Beragam hidangan Khas Sunda tersebut dihadirkan mulai dari hidangan pembuka hingga hidangan penutup seperti aneka olahan ayam, aneka olahan ikan, aneka olahan udang, dan lainnya.
Tak hanya makanan, berbagai minuman yang menyegarkan disediakan diantaranya aneka jus, aneka kopi, aneka minuman refreshment, dan sebagainya.
Adapun berbagai fasilitas yang dapat dinikmati para pengunjung diantaranya ruang pertemuan dengan kapasitas 50 orang, saung lesehan, 15 unit toilet, mushola dengan kapasitas 20 orang, dan tempat parkir yang luas hingga dapat memuat 6 bus.
Rumah makan yang berdiri sejak 2018 tersebut, menyediakan layanan pemesanan katering, prasmanan, nasi box, event pernikahan, hingga kegiatan gathering dengan kapasitas yang ditampung mencapai 1.000 orang.
Bagi para pelancong dan pecinta kuliner rumah makan Saung Sarasa Subang dapat menjadi destinasi kuliner untuk di jajal karena harga yang ditawarkan untuk menu-menunya mulai dari Rp35.000 per porsi.
Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut dapat mengunjungi langsung Saung Sarasa di Jalan Otto Iskandardinata No.260, Karanganyar, Kec. Subang dengan jam opersional mulai Pukul 10.00 WIB – 21.00 WIB. Atau ikuti akun sosial media Instagram @Saungsarasa_subang.
Konten ini merupakan bagian dari pemberitaan program Safari Ramadan, yang disponsori oleh Bank Jabar Banten (BJB), Bank Syariah Indonesia (BSI), dan JNE.