Bisnishotel.com, SANUR – Setelah sukses digelar sebanyak lima kali selama satu tahun terakhir, ARTOTEL Group Regional Bali kembali menggelar acara ‘Catatan Anak Disko’.
Catatan Anak Disko merupakan acara yang menyuguhkan musik disko tanah air di era 1990. Banyak orang menilai jika masa itu didominasi oleh nuansa gaya berwarna-warni dan elemen-elemen keceriaan.
Pergelaran Catatan Anak Disko Vol.6 akan kembali diadakan di ARTOTEL Beach Club, pada 24 November 2018 pukul 19.00 WITA mendatang dengan mengambil tema Gema Suara 90. Pesta musik ini akan menjadi jawaban penawar rindu akan lagu-lagu yang pernah populer di era 1990.
Catatan Anak Disko kali ini akan menampilkan dua Disko Jockey (DJ) tanah air yang tergabung dalam Diskophorosis. Selain itu, acara ini juga akan dimeriahkan oleh band legendaris The Groove.
Baca Juga: Kini, Restoran India RotiChai Hadir di The Tanjung Benoa Beach Resort – Bali
Pengunjung yang datang ke acara ini hanya dikenakan harga tanda masuk sebesar Rp150.000 saja. Harga tersebut sudah termasuk first drink.
Yayasan Anak Disko sendiri dimotori oleh tim kreatif ARTOTEL Group Regional Bali. Yayasan ini dibentuk dengan tujuan untuk menjalin komunikasi antar peminat musik lokal agar musik Indonesia dapat bersanding sejajar dengan musik dari luar tanpa harus merasa di-anak-tirikan di rumahnya sendiri.
Oleh karena itu, Catatan Anak Disko diselenggarakan secara regular di ARTOTEL Sanur-Bali dan ARTOTEL BEACH CLUB. Karena konsistensinya, Yayasan Anak Disko berhasil menaungi dua Disc Jockey (DJ), yaitu Goya Ashraf dan Jonny Satrio, dibawah bendera Diskoporosis.
Fotografer