Bisnishotel.com, JAKARTA – Berbicara tentang kopi, ada banyak hal yang dapat diketahui dari pertama kali kopi hadir di Indonesia. Tahun 1696, Kopi Yemeni hadir hingga ada banyak varian kopi saat ini. Banyaknya pencinta kopi menjadikan banyaknya kafe kopi dengan berbagai nama yang unik.
Marketing Manager Warung Koffie Batavia, Shara Moza mengatakan salah satu kafe kopi di Jakarta adalah Warung Koffie Batavia. Warung ini mempunyai pangsa pasar tersendiri bagi para pencinta kopi dengan berbagai varian kopi yang dihadirkan.
Warung Koffie Batavia selalu menjaga kualitas dari kopinya mulai dari pemilihan biji hingga penyajiannya.
“Pilihan kopi yang cukup diminati di Warung Koffie Batavia ini adalah kopi peranakan. Proses pembuatannya manual brew dan ada juga campuran house blend dan susu kental manis,” ujar Shara, Kamis (6/2/2020).
Shara memaparkan, Warung Koffie Batavia ini telah hadir di beberapa kota antara lain Jakarta, Balikpapan, Surabaya, Bali, Medan dan Makassar. Tak hanya menyajikan kopi saja, warung ini juga menyajikan makanan ringan hingga berat.
Baca Juga: Icip Kelezatan Nasi Mangkok Ala Prime Park Hotel and Convention Pekanbaru
Fotografer