Bisnishotel.com, BANDUNG – Secara serentak, 30 gerai Upnormal memperingati Hari Kopi Nasional yang ke-2. Dalam kegiatan tersebut, seluruh gerai Upnormal yang tersebar di beberapa kota di Indonesia memberikan edukasi tentang kopi yang baik untuk Indonesia.
Tak hanya itu, konsumen yang hadir juga diberi kesempatan untuk merasakan langsung pengalaman menyeduh kopi bersama barista Upnormal dengan cara manual menggunakan teknik V60.
Manager Media Relations CRP Group, Jelita Pramesti mengatakan tidak hanya memberikan pengalaman menyeduh kopi saja, Upnormal juga mengajak para konsumen untuk cupping bersama Tim Kopi Development.
“Semarak Hari Kopi Nasional tak henti disebarluaskan oleh gerai Upnormal lainnya yang mengundang berbagai lapisan masyarakat, mulai dari RT, RW hingga komunitas sekitar,” ujar Jelita, Kamis (12/3/2020).
Jelita menjelaskan, Hari Kopi Nasional harus menjadi momentum untuk menumbuhkan semangat baru dan memperkuat sinergi agar Kopi Indonesia semakin hits di kalangan Nasional dan semakin unggul di pasar Internasional.
Salah satu cara untuk mewujudkan keinginan tersebut adalah dengan melakukan edukasi kepada masyarakat tentang seberapa kerennya Kopi Indonesia. Istilah keren yang dimaksud adalah kulitas kopi premium yang terjaga kualitasnya, mulai dari green beans hingga menjadi secangkir kopi yang nikmat.
Sebagai informasi, kopi merupakan salah satu komoditas perkebunan unggulan sumber daya devisa negara. Pada tahun 2018, komoditas ini mencapai volume 279,9 ribu ton dengan dengan nilai ekspor mencapai USD815,9 juta.
Keunikan cita rasa Kopi Indonesia diharapkan dapat menjadi keunggulan tersendiri dibandingkan negara produsen kopi lainnya dan menjadi poin plus dari Kopi Indonesia di di pasar internasional.
Baca Juga: Kampung Sampireun Resort & Spa Gelar Program “Star Qu” di Bulan Ramadan
Fotografer