Tom Yam dan Pecel Jadi Rasa Kuah Terbaru di Bakso Boedjangan

Bakso Boedjangan Kuah Pecel
Bakso Boedjangan Kuah Rawon
Bakso Boedjangan Kuah Rawon

Bisnishotel.com, BANDUNG – Kini, pilihan rasa kuah di Bakso Boedjangan jadi semakin beragam. Jika sebelumnya pilihan kuah terdiri dari kaldu, taichan dan rawon, sekarang terdapat dua rasa kuah baru yang bisa dinikmati, yaitu tom yam dan pecel.

Media Relations Bakso Boedjangan, Anisa Ixora mengatakan Bakso Boedjangan menghadirkan dua kuah terbaru ini agar para pelanggan bisa merasakan sensasi makan bakso yang berbeda dari biasanya.

“Bakso di sini akan lebih enak karena dikombinasikan dengan rasa kuah yang bisa disesuaikan dengan selera masing-masing,” ujar Ixora, Kamis (15/8/2019).

Ixora menjelaskan, kuah tom yam ini terinspirasi dari makanan khas Thailand. Kuah yang dirilis pada 8 Agustus 2019 ini menghasilkan rasa yang segar dari jeruk nipis dan aroma yang harum dari serai. Tak hanya itu, kuah tom yam juga menghasilkan rasa yang pedas dari cabai merah yang terkandung didalamnya.

Baca Juga: Spesial HUT Indonesia ke-74, Hilton Garden Inn Bali Hadirkan Menu Tumpeng Merdeka dan Sang Saka Mocktail

Bakso Boedjangan Kuah Pecel
Bakso Boedjangan Kuah Pecel

Sementara itu, kuah pecel terinspirasi dari makanan khas Indonesia. Rasa kuah ini cukup unik karena terbuah dari kuah kaldu yang dikombinasikan dengan bumbu kacang dan jeruk nipis.

“Kalau suka makanan pedas, wajib mencoba kuah taichan,” katanya.

Dia memaparkan, taichan biasanya disajikan sebagai bumbu satai ayam. Namun, di Bakso Boedjangan, taichan dijadikan kuah yang berasa super pedas dan gurih.

Pilihan kuah rawon juga bisa dicoba ketika ngebakso di Bakso Boedjangan. Kuah ini merupakan hidangan khas Jawa Timur yang menjadi makanan favorit Bung Karno.

Terinspirasi dari hal itu, kuah Bakso Boedjangan disajikan dengan pemakaian keluak. Keluak merupakan buah pohon kepayang yang menghasilkan rasa manis, gurih dan segar.

“Kalau lebih suka kuah klasik, bisa pilih kuah kaldu. Kuah kaldu di sini berasal dari rebusan daging dan tulang sapi yang dimasak sampai mendidih. Jadi, rasanya juga akan lebih gurih,” ujarnya.

Ixora menambahkan, hingga saat ini, kuah kaldu masih menjadi kuah favorit pilihan para pengunjung. Namun, ragam kuah lainnya juga bisa dipilih sebagai referensi ngebakso di seluruh gerai Bakso Boedjangan.

“Untuk baksonya, kami hadirkan bakso dengan berbagai isian dan gorengan. Kami juga menghadirkan aneka minuman dan makanan penutup,” ujar Ixora.

Bakso Boedjangan Kuah Tom Yam/Bisnis-Novi
Bakso Boedjangan Kuah Tom Yam

Related posts