Bisnishotel.com, BANDUNG – Sebagai kota yang sering dikunjungi saat weekend, Bandung menawarkan berbagai pilihan tempat untuk tujuan wisata mulai dari pusat perbelanjaan, klenteng, alun-alun hingga kawasan Cibadak dan Sudirman yang dikenal sebagai china town-nya Kota Bandung.
Selain mengunjungi tempat-tempat tersebut, terdapat satu tempat yang wajib dikunjungi saat liburan di Kota Bandung. Tempat itu adalah China Town yang berlokasi di Jalan Kelenteng Nomor 41.
Sesuai namanya, tempat wisata selfie yang diresmikan tanggal 31 Agustus 2017 lalu ini dibangun menyerupai suasana kota lama di China.
Di pintu masuk, pengunjung langsung disambut bangunan pertokoan dengan lampion merah khas China yang menggantung di sekitarnya. Uniknya lagi, koran dan pamflet edisi lama beraksara China atau han zi tertempel di sepanjang dinding.
Di sini, pengunjung bisa mampir ke beragam spot foto yang seru seperti rumah barongsai, ruang tamu dan ruang tengah khas tradisional China, jembatan merah dengan sungai dan bebatuan di bawahnya, warung, infinity room, pasar hingga mok yan jong atau boneka kayu untuk berlatih wing chun seperti milik Ip Man.
Selain menyediakan tempat-tempat untuk berfoto, tempat wisata seluas 3.000 meter persegi ini memiliki panggung pertunjukan dan ruang terbuka hijau di sekelilingnya. Rangkaian keseruan Imlek dapat disaksikan di tempat tersebut.
Jalan-jalan di sini akan lebih meriah dengan berbagai stand yang menjual masakan China seperti nasi hainan, bebek, dim sum, aneka olahan udang dan bebek. Makanan dan minuman yang ditawarkan juga cukup terjangkau, yaitu berkisar mulai dari Rp19.000 – Rp68.000 saja.
Pengunjung yang tertarik berwisata ke China Town hanya perlu membayar tiket masuk seharga Rp30.000 saja. Tempat ini beroperasi mulai pukul 10.00 – 21.00 WIB (Senin – Jumat), 10.00 – 22.00 WIB (Sabtu) dan 09.00 – 21.00 WIB (Minggu).
Baca Juga: Semarak Tahun Tikus Logam di Harper MT Haryono
Fotografer