Bisnishotel.com, BANDUNG – Menikmati kelezatan Chinese Food kini tak harus lagi merogoh kocek lebih dalam.
Di Blockchain Cafe & Resto kamu bisa menikmati Dim Sum, Wonton, Bubur Ikan, Sop Kepiting dan menu-menu Chinese Food lainnya hanya dengan kisaran harga mulai dari Rp5.000-45.000 saja.
Director of Operations Gilang Arlangga mengatakan Blockchain Cafe & Resto dulunya bernama Theatre Cafe. Kafe yang terletak di Jalan Kamuning Nomor 8 Bandung ini berdiri di tahun 2017 dengan konsep family resto.
Namun, ternyata, lebih banyak orang-orang kantoran dan pelajar yang berlama-lama mengerjakan pekerjaannya di kafe ini.
“Nama blockchain sendiri diambil karena diharapkan tempat ini bisa menghubungkan satu orang ke orang lainnya ketika mereka datang ke sini,” ujarnya, pada Jumat (28/9/2018).
Baca Juga: Roger’s Cafe & Lounge, Tempat Nongkrong Nyaman dan Kulineran Murah di Kota Bandung
Gilang menambahkan meskipun nama dan konsepnya berubah namun ada satu hal yang tetap dipertahankan, yaitu spesialis menunya yang menyajikan Chinese Food.
Menurut Gilang, menu tersebut menjadi daya tarik tersendiri bagi kafe ini. Biasanya orang-orang berlama-lama di kafe dengan segelas kopi. Namun, di kafe ini, orang-orang berlama-lama di kafe dengan sepiring dim sum.
Tak hanya menghadirkan menu a la carte, setiap malam Sabtu kafe ini menghadirkan buffet all you can eat hanya dengan membayar Rp100.000 saja.
Kafe yang dapat menampung hingga 130 orang ini buka mulai dari pukul 10.00-22.00 WIB.
Fotografer