
Bisnishotel.id, BANDUNG – Perkembangan Sustainable Development Goals (SDGs) di Indonesia menunjukkan kemajuan yang signifikan sejak diadopsi pada tahun 2015.
Berbagai kebijakan dan program strategis telah diterapkan untuk mencapai 17 tujuan global tersebut dengan target pencapaian 100% di tahun 2030.
Secara keseluruhan, Indonesia telah mencapai 62,5% dari total target SDGs yang dapat dievaluasi. Dengan sisa waktu lima tahun menuju 2030, Indonesia terus berupaya mempercepat pencapaian SDGs melalui kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat.
Menjawab ajakan pemerintah dalam mensukseskan program ini, Santika Indonesia Hotels & Resorts juga ikut serta berpartisipasi untuk membantu mempercepat total target SDG Indonesia.
Dengan total 114 unit hotelnya yang tersebar di lebih dari 50 kota di Indonesia, Santika Indonesia Hotels & Resorts berkomitmen untuk membentuk “Budaya Berkelanjutan” bukan hanya implementasi di hotel tetapi juga seluruh karyawan melalui program “Spirit of Sustainability“.
Di Kota Bandung, Hotel Santika dan Amaris Hotel Region Bandung turut ikut andil pada program ini. Melalui kegiatan bersih-bersih di area Taman Lansian dan Pet Park Bandung, dengan melibatkan karyawan, tamu, dan komunitas setempat dalam aksi bersih-bersih taman.
Sebanyak 255,5 kilogram sampah berhasil terkumpul selama kegiatan ini, sebagai bagian dari upaya Santika dalam mengurangi dampak sampah di ruang terbuka publik dan meningkatkan kesadaran tentang pentingnya menjaga kebersihan alam.
Upaya lainnya yang sudah dilakukan oleh Santika Indonesia antara lain penggunaan amenities yang 100% bebas plastic, penggunaan green architecture design dengan lebih banyak area terbuka pada hotel-hotelnya, regenerative tourism, daur ulang sampah dan membangun unit hotel di kota-kota kelas 2 dan kelas 3 untuk membuka lapangan kerja yang lebih baik dan mengurangi kemiskinan juga menanamkan budaya berkelanjutan bagi seluruh karyawannya.
