Platform 78, Restoran dan Tempat Multifungsi di Tengah Kota Bandung

Platform 78/Bisnis-Novi
Platform 78/Bisnis-Novi
Platform 78/Bisnis-Novi

Bisnishotel.com, BANDUNG – Platform 78 merupakan restoran sekaligus tempat multifungsi yang terletak di tengah-tengah Kota Bandung, tepatnya di Jalan Dayang Sumbi Nomor 10.

Operation Manager Platform 78, Rangga Abby menjelaskan restoran ini terdiri dari area indoor dan outdoor. Area outdoor terdiri dari restoran dan area indoor terdiri dari ruang pertemuan dan co-working space.

“Kapasitas tempat di sini bisa menampung 500-600 orang,” ujar Rangga, Rabu (14/8/2019).

Baca Juga: Gebyar Labersa, Promo Spesial Hari Kemerdekaan di Labersa Hotel Pekanbaru

Platform 78/Bisnis-Novi
Platform 78/Bisnis-Novi

Rangga menjelaskan, luasnya tempat ini dapat digunakan untuk acara-acara seperti pernikahan, ulang tahun dan event tertentu.

“Platform 78 ini hadir mulai bulan Februari 2018 lalu. Dinamakan Platform 78 karena seluruh pemiliknya merupakan alumni ITB angkatan 1978,” katanya.

Rangga menambahkan, suasana tempat ini cukup unik karena bernuansa klasik dan go green. Suasana klasik ini dapat dirasakan karena tempat ini merupakan Museum KAI yang sekarang sudah dipindahkan ke Kota Semarang.

“Untuk tamu, kami menargetkan mahasiswa dan keluarga. Sedangkan, untuk menunya kami lebih fokus ke nusantara dan western,” ujarnya.

Related posts