Krui, Permata Tersembunyi di Provinsi Lampung

Krui/Cabana

Bisnishotel.com, LAMPUNG – Sebagai salah satu pulau terbesar Indonesia, Sumatera memiliki beragam keindahan alam yang dapat ditawarkan.

Jika menjelajah ke wilayah pesisir barat, wisatawan dapat mengunjungi Krui yakni destinasi bermutu tinggi bagi para pengendara ombak.

Tidak hanya itu, Krui juga memiliki berbagai atraksi menarik seperti kawasan konservasi Tambling Wildlife Nature Conservation (TWNC).

Krui terletak di Provinsi Lampung, Kabupaten Pesisir Barat. Tempat ini merupakan sebuah surga tersembunyi di wilayah terpencil yang membawa ombak kuat langsung dari Samudera Hindia. Selain itu, Krui jugs memiliki keindahan yang mempesona bagi para pencinta laut.

Terdapat dua pilihan untuk menjangkau Krui, pertama, melalui koneksi penerbangan dari Bandara Bandar Lampung menuju Bandara Pekon Serai atau Taufik Kiemas. Setelah mendarat, wisatawan hanya membutuhkan waktu tiga puluh menit untuk mencapai area pantai.

Kedua, Krui dapat ditempuh melalui perjalanan darat selama lima jam dari bandara terdekat di Bandar Lampung.

Musim ramai (high season) di Krui berjalan dari bulan April hingga November, sedangkan musim sepi (low season) terdapat pada pertengahan November hingga akhir Maret.

Related posts

Leave a Comment