Bisnishotel.com, BANDUNG – ARTOTEL Group menyelenggarakan “Kerupuk Disko”. Acara musik bernuansa disko tahun 1990 ini digelar dalam rangka merayakan hari kemerdekaan Indonesia sekaligus merayakan satu tahun berdirinya de Braga by ARTOTEL.
Assistant Director Marketing Komunikasi ARTOTEL Group, Yulia Maria mengatakan acara ini diharapkan dapat menarik minat para generasi muda, terutama yang berada di sekitar hotel untuk turut merayakan hari kemerdekaan Indonesia dengan cara yang berbeda dari biasanya.
“Kerupuk Disko yang bertemakan Gelora Dansa Braga ini akan menampilkan musisi lokal Pemuda Suka Klabing (PSK), Diskophorosis, Ever After Pop, Melodia Bingah Bungah, Soulfegio dan DJ Jojo,” ujar Yulia, Rabu (14/8/2019).
Yulia menjelaskan, selain acara musik, Kerupuk Disko juga terdiri dari festival kuliner murah dan sesi foto bersama dengan Bandros yang merupakan kendaraan ikon Kota Bandung.
“Kerupuk Dansa dimulai dari pukul 14.00 – 23.00 WIB di B10 Café Braga,” katanya.
Dia menjelaskan, karena diadakan di B10 Café Braga, jangan sampai kelewatan untuk menikmati promosi makanan dan minuman seperti Soju Butterfly, I Soju You 3000, Sweet Hug Deal, Nasi Daging Asap, Chicken Black Pepper dan Chicken Katsu dengan harga mulai dari Rp25.000.
Kerupuk Disko yang diprakarsai oleh ARTOTEL Project Series ini serentak digelar pada tanggal 16 Agustus 2019 di semua properti ARTOTEL Group mulai dari Bandung, Jakarta, Semarang, Yogyakarta, Batu, Surabaya, hingga Bali.
“Di 17 Agustus 2019, para tamu juga dapat menginap di akhir pekan dengan potongan harga sebesar 17% dengan cara memesan kamar langsung melewati situs www.artotelgroup.com dengan memasukan kode promosi: BEBASINAJA,” ujarnya.
Yulia menambahkan, promo kamar ini dapat dipesan mulai tanggal 5 – 15 Agustus 2019 dengan periode menginap dari tanggal 16 – 18 Agustus 2019.
Fotografer