Ini Dia Daftar Musisi yang Hadir di The Papandayan Jazz Fest 2019

The Papandayan Jazz Fest 2019 Kembali Digelar Tanggal 3-5 Oktober
The Papandayan Jazz Fest 2019 Kembali Digelar Tanggal 3-5 Oktober
The Papandayan Jazz Fest 2019 Kembali Digelar Tanggal 3-5 Oktober

Bisnishotel.com, BANDUNG – Para penikmat musik Jazz jangan sampai kelewatan untuk menyaksikan The Papandayan Jazz Festival. Festival ini kembali digelar di hotel bintang 5 ini mulai tanggal 3-5 Oktober 2019.

Di tanggal 3 Oktober 2019, deretan musisi yang hadir diantaranya Glenn Fredly, Salamander Big Band, Sanne Rambags, 57Kustik, NonaRia, Nadine Trio, Agis Kania, JOC, New Friends dan Six Soul.

Di tanggal 4 Oktober 2019, deretan musisi yang hadir diantaranya Tulus, Krakatau, Nikki Manuputi, Venche Music School, Nissan Fortz Project, Harra Band, Fajar Adi Nugroho, Co Exist, Ammy Kurniawan Band, Grace Sahertian dan Journey to Magical Island.

Baca Juga: PSMK, IFI dan Horison Bekasi Cetak 1.000 Junior Chef Pastry

Dan diacara penutup tanggal 5 Oktober 2019 akan ada Maliq & d’Essentials, Danilla, Dwiki Dharmawan, Balawan & Friends, DKSB, d’Cinnamons, Blue Ocean Project, New Blood dan Elemen Nusantara.

Event­ ini akan gelar di empat panggung yang terdiri dari Mirten Lounge, TP Stage, HB Grill Garden dan Suagi Grand Ballroom. Selain itu, pengunjung juga bisa mengunjungi pameran seni, booth merek lokal, mengikuti Jazz Clinic dan Jazz Movie Discussion.

Untuk dapat menikmati TPJF 2019 ini, pengunjung hanya cukup membeli voucher kuliner dengan harga mulai dari Rp75.000 nett di situs resmi The Papandayan Hotel.

Related posts