El Hotel Jakarta Gelar Aksi Sosial

Bisnishotel.id, JAKARTA – Sebagai bentuk komitmen terhadap tanggung jawab sosial perusahaan, éL Hotel Jakarta Kelapa Gading bekerja sama dengan Lottemart dan The Park menyelenggarakan kegiatan kerja bakti yang bertujuan menjaga lingkungan tetap bersih dan rapi.

Dengan melibatkan seluruh elemen komunitas di area sekitar. Partisipasi aktif datang dari karyawan éL Hotel Jakarta Kelapa Gading, pedagang di lingkungan Lottemart, serta karyawan The Park.

Seluruh peserta bergotong-royong membersihkan area publik, mengumpulkan sampah, dan menata ulang beberapa titik di sekitar kawasan.

Fadiah Qistina selaku Marketing Communications Officer éL Hotel Jakarta Kelapa Gading mengatakan bahwa Kegiatan ini bukan hanya tentang membersihkan lingkungan, tetapi juga memperkuat rasa kepemilikan dan kebersamaan antar komunitas.

“Kami percaya, lingkungan yang bersih adalah tanggung jawab bersama, dan aksi kecil seperti ini bisa membawa dampak besar jika dilakukan secara konsisten,” ujar Fadiah dalam keterangan tertulis kepada Bisnis, Minggu (13/7/2025).

Melalui kegiatan ini, éL Hotel Jakarta berharap dapat mendorong lebih banyak kolaborasi sosial yang memberikan dampak nyata bagi lingkungan sekitar.

“Ini juga menjadi cerminan dari semangat hotel dalam menjalankan bisnis yang tidak hanya fokus pada pelayanan, tetapi juga peduli terhadap nilai-nilai sosial dan lingkungan,” katanya.

Related posts