Bisnishotel.com, SURAKARTA – Ramadan merupakan momen yang tidak disia-siakan oleh PT. DMDP (Delta Merlin Dunia Property) Group untuk berbagi kebaikan.
DMDP bersama lima anak perusahaan, yaitu Hartono Mall Solo Baru, Best Western Premier Solo Baru, The Alana Hotel & Convention Center Solo, Fave Hotel Solo Baru, Manahan Solo dan Rumah Sakit Indriati mengadakan rangkaian kegiatan Corporate Social Responsibility yang bertajuk “1000 Gerakan Lingkungan Sehat”.
General Manager Hartono Mall, Tony mengatakan kesehatan lingkungan merupakan salah satu permasalahan penting yang membutuhkan perhatian khusus. Masalah lingkungan di Jalan Sungai Batanghari, Kelurahan Gandekan ini menjadi perhatian DMDP.
Baca Juga: Ini Daftar Makanan Terfavorit di Metrolicious Ramadan Metro Indah Mall Bandung
Pasalnya, melalui beberapa data kota, area ini merupakan area padat penduduk yang terkenal kumuh dan warganya masih kurang memahami akan pentingnya kesehatan lingkungan.
Karena itu, DMDP menggelar cek kesehatan gratis, penyuluhan kesehatan dan ditutup dengan acara buka bersama warga setempat. Selain itu, dilakukan simbolik penyerahan seperangkat alat kebersihan yang langsung diterima oleh Lurah Gandekan.
“Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan tali silaturahmi dan kebersamaan antara sister company DMDP dan dapat menumbuhkan kesadaran warga tentang arti pentingnya kesehatan diri dan lingkungan,” ujar Tony, Senin (27/5/2019).
Tony menambahkan, kegiatan ini merupakan awal CSR bersama yang akan dijadikan agenda rutin tahunan oleh T. Delta Merlin Dunia Property.
Fotografer