Bisnishotel.com, BANDUNG – Puteri Gunung menawarkan paket pernikahan romantis di tengah taman pinus yang mengelilingi hotel ini.
General Manager Puteri Gunung Hotel, Leni Yuliyanti mengatakan rindang dan indahnya taman pinus di area hotel ini menjadi daya tarik untuk acara pernikahan dengan konsep outdoor.
“Tren pernikahan saat ini lebih berskala kecil dan intim. Karena itu, konsep outdoor jadi lebih disukai oleh anak-anak milenial saat ini. Apalagi jika tempatnya nyaman, luas dan indah,” ujar Leni, Rabu (21/8/2019).
Leni memaparkan, kelebihan pernikahan outdoor adalah dekorasinya jadi lebih sederhana namun tetap terlihat elegan. Selain itu, tidak ada lagi ruangan yang pengap dan berdesak-desakan.
“Taman pinus kami bisa menampung hingga 5.000 orang,” katanya.
Baca Juga: Serunya Nongkrong di Kardiman: Angkringan di Jam Eneman Mercure Bandung City Centre
Dia menjelaskan, selain menawarkan tempat penikahan di taman pinus, hotel yang berlokasi di daerah Lembang juga memiliki tempat pernikahan indoor dan semi outdoor.
Pernikahan indoor di hotel ini bertempat di ballroom yang bisa menampung hingga 1.000 orang. Sedangkan, penikahan semi outdoor bertempat di Bale Bale dengan kapasitas yang sama. Bale Bale merupakan joglo serba guna dengan pemandangan taman dan kolam renang.
“Ada tiga paket pernikahan yang ditawarkan antara lain Jasmine, Lily dan Casablanca dengan harga mulai dari Rp75 juta hingga Rp130 juta untuk 500 orang tamu,” ujarnya.
Leni menjelaskan, masing-masing paket memiliki fasilitas yang berbeda-beda. Namun, fasilitas yang pasti bisa didapatkan oleh calon pengantin antara lain jasa foto pre-wedding, candle light dinner di taman pinus, spa dan kamar yang didesain khusus untuk bulan madu.
Fotografer