Bisnishotel.com, SINGAPURA – Jaringan hotel internasional Hilton resmi mengumumkan peluncuran situs pemesanan baru dalam bahasa Indonesia.
Dengan adanya peluncuran ini, situs pemesanan Hilton tersedia menjadi 23 bahasa dengan tambahan bahasa lainnya seperti China, Thailand, Jepang dan Korea.
Manager Umum Regional Indonesia dan Timor Leste Nils-Arne Schroeder mengatakan situs tersebut dapat diakses melalui www.hiltonhotels.com.
Melalui situs tersebut, pengunjung bisa memesan kamar di 35 hotel yang dioperasikan oleh Hilton di 9 negara di Asia Tenggara, melihat rincian penjualan kilat dan promosi yang sedang tersedia. Anggota Hilton Honors juga dapat masuk untuk memaksimalkan penggunaan poin pemesanan hotel.
“Peluncuran situs berbagai bahasa ini merupakan bukti dari komitmen Hilton untuk memenuhi kebutuhan tamu dan membuat pemesanan menjadi lebih mudah,” ujar Nils-Arne, Jumat (14/12/2018).
Baca Juga: ARTOTEL Group Raih Pendanaan dari Intudo Ventures
Nils-Arne memaparkan, khusus untuk Indonesia, Hilton menilai terdapat peningkatan besar dalam jumlah wisatawan Indonesia yang berpergian baik itu di dalam negeri maupun ke luar negeri.
“Dengan adanya situs ini, diharapkan para wisatawan dari Indonesia bisa berpergian lebih mudah lagi,” katanya.
Saat ini, Hilton telah mengoperasikan lima hotel dari tiga merek yang dimiliki Hilton di Indonesia, yaitu Conrad Hotels & Resorts, Hilton Hotels & Resorts, dan DoubleTree by Hilton.
Selama tiga sampai lima tahun kedepan, Hilton akan menggandakan kehadirannya di Indonesia dengan membuka 16 hotel, termasuk Waldorf Astoria pertama di Bali dan Jakarta.
Fotografer