Airy dan Kementerian Pariwisata Teken Kerja Sama

Airy dan Kementerian Pariwisata Teken Kerja Sama
Airy dan Kementerian Pariwisata Teken Kerja Sama
Airy dan Kementerian Pariwisata Teken Kerja Sama

Bisnishotel.com, JAKARTA – Airy dan Kementerian Pariwisata teken kerja sama mengenai sumber daya manusia yang berdaya saing di era digital ini. Nantinya, Airy akan memberikan program-program pelatihan di seluruh Indonesia untuk para talenta-talenta muda.

Co-founder dan Chief Technology Officer Airy, Samsu Sempena mengatakan Survei Tenaga Kerja Nasional (Sakernas) memberikan gambaran tentang kondisi ketenagakerjaan pariwisata Indonesia.

Pada 2017, industri pariwisata memiliki daya serap tenaga kerja yang tergolong tinggi dengan angka 10,6 juta orang atau setara dengan 9,03% dari total tenaga kerja nasional.

Sementara itu, riset Travel and Tourism Competitiveness Report (2017) menyatakan performa sumber daya manusia Indonesia dalam indeks daya saing pariwisata menempati posisi 64 di dunia atau posisi 4 terakhir di ASEAN.

“Airy berupaya untuk meningkatkan industri pariwisata di Indonesia melalui rangkaian program dan kolaborasi dengan pihak-pihak terkait,” ujar Samsu, Rabu (16/10/2019).

Baca Juga: Meeting Jadi Lebih Nyaman di Prama Grand Preanger Bandung

Airy dan Kementerian Pariwisata Teken Kerja Sama
Airy dan Kementerian Pariwisata Teken Kerja Sama

Deputi Bidang Pengembangan Industri dan Kelembagaan Kementerian Pariwisata, Ni Wayan Giri Adnyani menambahkan Airy harus menciptakan ekosistem pariwisata yang nyaman dan ramah anggaran dengan mengedepankan konsep 4T antara lain technology, training, transformation dan transparency.

“Pariwisata memiliki peluang untuk berkontribusi melalui hadirnya lapangan pekerjaan, mendukung pertumbuhan perekonomian, mengentaskan kemiskinan, mendukung kelestarian lingkungan dan keberlanjutan,” ujar Wayan.

Selain merangkai program-program baru yang akan dijalankan bersama oleh Kementerian Pariwisata, Airy telah menjalankan pelatihan ketenagakerjaan di sektor pariwisata melalui program Airy Community.

Platform pelatihan ini menjadi gagasan Airy untuk menstandardisasi mutu layanan hotel atau penginapan di bawah naungannya. Sepanjang 2019, Airy telah menjalankan rangkaian pelatihan dan pendalaman materi, terutama pada aspek housekeeping dan front office kepada 4.000 karyawan mitra properti.

Related posts