Peringati Hari Wanita Sedunia,Holiday Inn Bandung Pasteur Gelar Sharing Season

Bisnishotel.id, BANDUNG – Dalam rangka memperingati Hari Wanita Sedunia, Holiday Inn Bandung Pasteur menyelenggarakan acara sharing season bertajuk “Empowered & Healthy: Women’s Wellness Talk & Giving Day“.

Kegiatan ini digelar dengan kolaborasi dari berbagai pihak diantaranya Ultimacare Wellness Clinic, Softex, Marvee Clinic, Brew Me Tea, Sumber Rasa by CV. Solusi Restoran, Perfect Water, Aromelle by PT. Budi Jaya, Lagie Chocolate, dan Biotek Farmasi Indonesia.

General Manager Holiday Inn Bandung Pasteur Ririen Wiyanto mengatakan bahwa kegiatan ini hadir sebagai wadah bagi perempuan untuk belajar, berbagi, dan saling mendukung dalam perjalanan menuju kesejahteraan yang lebih baik.

International Women’s Day sebagai momentum untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pemberdayaan perempuan dan kesetaraan gender, sehingga kami hadirkan kegiatan sharing season ini untuk memberikan edukasi sekaligus inspirasi bagi perempuan untuk lebih peduli terhadap kesehatan fisik dan mental,” ujarnya dalam keterangan tertulis kepada Bisnis, Jumat (14/3/2025).

Terdapat beberapa sesi yang dihadirkan saat acara diantaranya sesi pembahasan mengenai cara mengelola emosi dan kesehatan mental di berbagai fase kehidupan yang dibawakan oleh Anneke Endawati.

Selain itu, Grady Garfendo membagikan rahasia menjaga kesehatan dan kecantikan melalui topik “Stay radiant, rahasia sehat dan cantik” yang mengupas tuntas cara merawat diri agar tetap sehat dan tampil percaya diri.

Kejutan menarik datang dari sosok inspiratif, Murti Kartikasari, yang tampil sebagai mystery guest dalam acara. Beliau merupakan General Manager Holiday Inn and Suites Jakarta Gajah Mada dan seorang wanita tangguh yang sukses di industri perhotelan.

Dalam sesi ini, beliau berbagi pengalaman tentang bagaimana menjalani peran ganda sebagai ibu sekaligus pemimpin dengan penuh prestasi. Berkat dedikasinya, beliau telah meraih penghargaan bergengsi seperti SEAK Impact Awards 2022 dan 2023, kisahnya menjadi inspirasi dan motivasi bagi banyak perempuan yang ingin terus berkembang serta menyeimbangkan anatara karier dan keluarga.

Sebagai bentuk apresiasi, setiap peserta mendapatkan goodie bag eksklusif, light meal, Perfect Water, serta standing affirmation cards yang berisi pesan motivasi dari Ririen Wiyanto.

“Hadiah-hadiah ini menjadi simbol dukungan dan semangat bagi perempuan untuk terus menjaga kesehatan dan kebahagiaan mereka,” ungkap Ririen.

Related posts