
Bisnishotel.id, BANDUNG – Kimaya Braga Bandung by HARRIS menyajikan pengalaman berbuka puasa istimewa bertajuk “Delightful Asian Iftar“.
Para tamu akan dimanjakan dengan beragam sajian khas Asia seperti hidangan autentik dari Indonesia, Malaysia, Thailand, Singapura, China, Mediterania, serta berbagai pilihan menu Western yang menggugah selera.
Marketing Communication Executive Kimaya Braga Bandung by HARRIS, Susiyani atau akrab dipanggil uci mengatakan bahwa Hidangan ini diracik khusus untuk memberikan cita rasa otentik yang menggugah selera, serta menggunakan bahan berkualitas tinggi demi menjaga kenikmatan setiap santapan.
“Tersedia di dua lokasi pilihan, yakni Kimaya Cafe dan CoconutClub. Semua hidangan akan dihadirkan dengan bahan yang berkualitas tinggi sehingga dapat memberikan rasa yang otentik dan menggugah selera,” ujar Uci dalam keterangan tertulis kepada Bisnis, Rabu (5/3/2025).
Paket berbuka di Kimaya Cafe ditawarkan dengan harga Rp158.000 net per orang, sementara di CoconutClub tersedia seharga Rp178.000 net per orang.
“Suasana berbuka pun semakin meriah dengan penampilan live music setiap akhir pekan di Kimaya Cafe, menciptakan momen yang lebih hangat dan berkesan bersama keluarga maupun kerabat,” katanya.
Berbagai hidangan khas dari masing-masing negara disajikan dengan konsep prasmanan dan dapat dinikmati sepuasnya. Mulai dari hidangan pembuka hingga hidangan penutup akan dihadirkan dengan beberapa menu unggulan antara lain tom yam khas Thailand yang segar dan pedas, Steamboat & Bebek peking dari Tiongkok, shawarma khas Mediterania, serta berbagai pilihan barbeque dan pasta dari menu Western.
Tidak ketinggalan, aneka takjil khas Ramadan juga disajikan untuk menambah kesempurnaan pengalaman berbuka puasa. Setiap minggu selama bulan Ramadan, Kimaya Braga Bandung by HARRIS akan mengundi hadiah voucher kamar eksklusif dari Ascott Indonesia Property.
Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor telepon layanan (022) 421 3070 atau langsung menghubungi restoran CoconutClub 0858 6470 7450.
