Serenata Akhit Tahun Ala De Braga by ARTOTEL

Bisnishotel, BANDUNG – Hotel De Braga by ARTOTEL Bandung menghadirkan serangkaian acara bertajuk “Serenata Akhir Tahun” untuk menyambut Tahun Baru 2025.

General Manager de Braga by ARTOTEL Reza Farhan menjelaskan bahwa Serenata Akhir Tahun menjadi tema yang syarat dengan nuansa pesona sukaria dan nostalgia namun tetap mengusung konsep hotel lifestyle yang modern dan kekinian.

“Sebagai bagian dari perjalanan kami untuk menutup dan merayakan akhir tahun yang istimewa. Kami yakin bahwa Serenata Akhir Tahun akan menjadi momen selebrasi yang tak terlupakan bagi setiap tamu,” ujar Reza dalam keterangan tertulis kepada Bisnis, Jumat (12/12/2024).

Adapun promo yang ditawarkan diantaranya Pertama Wisata Lokal, menghadirkan room package dimana para tamu bisa langsung mendapatkan tiket menaiki Bandros berkeliling sekitar jalan Braga yang artistik sambil menikmati nuansa sejuk khas Bandung di bulan Desember 2024.

Kedua, Rasa Lokal, berbagai masakan khas Bandung dihadirkan seperti Soto Bandung yang legendaris, Bebek Rempah yang otentik, Sop Iga yang segar, Nasi Tutug Oncom yang menghipnotis lidah. Kenikmatan ini dilengkapi dengan kesegaran minuman seperti Es Timun Serut, Es Kunyit Asam, dan Es Markisa.

Dan Ketiga Swara Lokal akan menghadirkan hiburan bertema dekade 90 diantaranya karaoke sukaria dengan lead oleh DJ Daffa, disko gembira oleh Barakatak, dan pertunjukan musik dengan penampilan dari Brownstone yang membawakan musik legendaris.

Semua keseruan ini dibalut dan dimeriahkan oleh pesta kostum yang mempesona. Para tamu bisa merasakan semua kemeriahan Serenata Akhir Tahun dengan paket Pesona Sukaria menginap 3 hari 2 malam seharga Rp2.750.000 net per kamar per malam sudah termasuk dinner Rasa Lokal dengan menu Buffet.

Bagi tamu yang tidak menginap bisa ikut merasakan kemeriahan dengan paket dinner dan hiburan dengan harga Rp 350.000 net per orang.

Nikmati potongan harga untuk member Artotel Wanderlust dengan diskon diskon 10% untuk menginap, diskon 5 – 15% untuk F&B, serta Birthday Reward untuk member yang berulang tahun yaitu berupa diskon 50% untuk menginap.

Disamping itu, member yang aktif bertransaksi pun akan dapat terus meningkatkan tier nya mulai dari Silver, Gold, hingga Black yang tentunya akan mendapatkan keuntungan lebih lagi dari tier sebelumnya, seperti gratis room upgrade, gratis late check-out, VIP treatment, dll.

“Di dalam setiap elemen acara yang kami hadirkan, kami berharap para tamu dapat menikmati pengalaman penuh inspirasi dari segi nilai emosional bernostalgia,” harap Reza.

Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor telepon 0878 3601 1353 atau nomor telepon kantor (022) 8601 6100 atau kunjungi website resmi www.debragahotel.com.

Related posts