Bisnishotel.com, BANDUNG – Pingsan merupakan keadaan tidak sadarkan diri selama beberapa waktu. Cepat atau lambat, orang yang mengalami pingsan akan bangun dengan sendirinya. Apa sebenarnya penyebab pingsan ?
Pingsan bukanlah indikator masalah kesehatan yang dapat mengancam jiwa. Namun, perlu diketahui apa yang menjadi penyebab seseorang jatuh pingsan.
Sekitar 75% kasus pingsan yang dialami anak-anak, remaja dan dewasa tidak terhubung dengan masalah kesehatan. Pingsan pada usia-usia tersebut disebabkan karena tidak adanya pasokan darah dan oksigen yang dipompa ke bagian otak.
Baca Juga: Solusi Tetap Hangat Di Musim Dingin
Dalam beberapa kasus, seseorang mengalami pingsan karena adanya reaksi emosional seperti cemas akan bahaya, kepanasan, melihat darah atau sedang merasakan sakit yang luar biasa.
Selain adanya reaksi emosional, pingsan juga dapat disebabkan oleh adanya gangguan jantung dan turunnya tekanan darah. (Boldsky/ija)
Fotografer