Bisnishotel.com, BANDUNG – Kota Bandung dikenal sebagai gudangnya tempat kulineran yang murah dan enak. Selain itu, rata-rata, tempat kulineran tersebut dilengkapi dengan suasana yang benar-benar nyaman sehingga membuat para pengunjung betah berlama-lama di sana.
Berikut adalah tiga restoran berkonsep unik yang harus kamu kunjungi di Kota Bandung:
- Kalpa Tree Dine & Chill
Kalpa Tree Dine & Chill memiliki konsep eco restaurant dimana terdapat banyak tanaman, pohon dan lahan terbuka hijau di dalamnya.
Tempat ini dapat menampung hingga 500 orang. Dari total kapasitas itu, terbagi menjadi empat tempat yang dapat pengunjung pilih untuk kulineran sambil bersantai mulai dari area indoor, outdoor, lounge dan private room.
Restoran ini buka mulai pukul 07.00-22.00 WIB. Pada pukul 07.00-10.00 WIB, Kalpa Tree Dine & Chill akan menawarkan menu-menu sarapan andalan. Sedangkan, pukul 10.00-22.00 WIB restoran ini menawarkan menu-menu andalan kami, yaitu autentik nusantara.
Harga menu makanan yang ditawakan di Kalpa Tree Dine & Chill dimulai dari Rp50.000 saja. Sedangkan, untuk minuman dimulai dari harga Rp20.000.
Untuk kamu yang penasaran ingin merasakan sensasi kulineran di eco-resto ini dapat mengunjungi Jalan Kiputih Nomor 37 Ciumbuleuit Bandung.
Baca Juga: Ini Tiga Wisata Selfie Paling Kekinian di Kota Bandung
- Sleeping Forest
Kini, Kota Bandung memiliki restoran yang dapat membawa pengunjungnya ke negeri dongeng. Restoran unik yang berada di Jalan RE. Martadinata Nomor 193 itu diberi nama Sleeping Forest.
Dari tampak luar, restoran ini memang menyerupai bangunan hotel melati tua khas zaman Belanda. Namun ketika pintu restoran dibuka, pengunjung bisa melihat lingkaran tangga yang menjulang disertai pepohonan rimbun.
Selain itu, tepat di tengah-tengah lantai dasar, pengunjung bisa melihat kemegahan piramida lima elemen. Piramida ini melambangkan elemen-elemen yang ada di bumi antara lain api, air, tanah, bumi dan udara.
Untuk urusan kuliner, Sleeping Forest terdiri dari menu western dan nusantara. Harga makanan berkisar antara Rp50.000-125.000, sedangkan harga minuman berkisar antara Rp15.000-40.000.
- Roger’s Cafe & Lounge
Roger’s Cafe & Lounge merupakan restoran dengan konsep lounge dengan harga yang lebih terjangkau dan target marketnya pun lebih ke mahasiswa, karyawan dan umum.
Restoran ini menawarkan menu makanan dan minuman yang dimulai dari Rp23.000. Menu makanan dan disajikan diantaranya masakan Thailand, Chinese dan nusantara. Sedangkan, untuk minumannya, tempat ini tidak lagi menyediakan minuman beralkohol.
Untuk jam operasionalnya, Roger’s Cafe & Lounge buka mulai jam 10.00-22.00 WIB di hari Senin-Kamis sedangkan di hari Jumat tempat ini buka mulai dari jam 10.00-00.00 WIB.
Bagi Anda yang tertarik untuk sekedar nongkrong dan kulineran di tempat ini dapat mengunjungi Roger’s Cafe & Lounge di Roger’s Building lantai 3 Jalan Ir. H. Djuanda Nomor 97 Dago.
Fotografer