5 Alasan Kenapa Harus Menggunakan Kosmetik Alami

Ilustrasi Kosmetik Alami/Boldsky
Ilustrasi Kosmetik Alami/Boldsky
Ilustrasi Kosmetik Alami/Boldsky

Bisnishotel.com, BANDUNG – Kosmetik dengan bahan baku alami adalah kosmetik yang seharusnya digunakan. Sekarang anda harus coba menggunakan kosmetik alami.

Kulit adalah bagian tubuh yang mudah menyerap sesuatu, mulai dari polusi hingga kandungan bahan kimia kosmetik yang digunakan untuk mempercantik diri.

Baca Juga: 5 Makanan Pemicu ASI

Dilansir Boldsky, berikut adalah lima alasan kenapa harus menggunakan kosmetik alami:

  1. Kosmetik dengan bahan alami akan terasa lembut di kulit dan tidak akan menyebabkan iritasi. Selain itu, kosmetik alami terbukti efektif mengatasi masalah kulit.
  2. Bahan alami pada kosmetik tidak akan meyebabkan alergi.
  3. Sebagian besar bahan kimia yang terkandung dalam kosmetik tidak ramah lingkungan. Limbanya dapat mencemari lautan dan tanah. Sementara itu, bahan-bahan yang terkandung dalam kosmetik alami tidak akan mencemari tanah.
  4. Keuntungan menggunakan kosmetik alami adalah dapat dibuat di rumah dan bahannya mudah ditemukan, misalnya membuat bubuk masker dari kunyit.
  5. Menggunakan produk kosmetik alami menghemat biaya Anda. (Boldsky/ija)

Related posts

Leave a Comment