Wariskan 8 Hal Ini Pada Anak dan Cucu

Ilustrasi Keluarga/Boldsky

Apa yang akan Anda wariskan pada anak-anak dan cucu-cucu Anda? Perhiasan? Atau uang untuk kuliah? Anda pasti sudah menyiapkan dua hal tersebut. Namun, ada item lain yang lebih berharga dan dapat membantu anak-anak serta cucu-cucu Anda lebih mengenal keluarganya dan dirinya sendiri. Berikut adalah 8 hal yang harus diwariskan pada anak dan cucu:

  1. Koran atau majalah di hari anak dan cucu Anda lahir

Semua orang pasti ingin mengetahui peristiwa apa yang terjadi di hari mereka dilahirkan. Oleh karena itu, sebaiknya Anda menyimpan koran atau majalah di hari anak dan cucu Anda lahir. Saat dewasa, anak dan cucu Anda akan mengetahui peristiwa apa yang terjadi dihari kelahirannya. Koran dan majalah ini akan menjadi warisan yang disukai anak cucu Anda.

  1. Dokumen-dokumen lama

Dokumen-dokumen lama seperti, undangan pernikahan, lisensi pernikahan atau ijazah sekolah dapat membantu anak cucu Anda mengenal siapa pendahulu mereka. Selain itu, dokumen-dokumen lama adalah sumber yang bagus untuk menceritakan pengalaman Anda sebelum tumbuh dewasa.

  1. Resep keluarga

Setiap keluarga pasti punya menu makanan favorit. Sebaiknya wariskan juga resep hidangan favorit khas keluarga Anda. Pastikan Anda memasak hidangan itu bersama anak dan cucu Anda. Jangan lupa tuliskan resep khas keluarga Anda di secarik kertas. Ceritakan juga cerita dibalik hidangan favorit khas keluarga Anda.

  1. Foto

Saat ini adalah era foto digital. Tak ada salahnya untuk mencetak foto favorit Anda saat sedang menggendong anak atau cucu. Anda dapat menunjukkan foto tersebut saat anak dan cucu Anda sudah dewasa. Foto ini akan menunjukkan betapa Anda menyayangi mereka.

  1. Pakaian

Jika Anda masih menyimpan pakaian seperti rok pudel, maxi-dress, bandana atau aksesoris lainnya yang ngetren di zaman 1970 atau 1980, sebaiknya jangan pernah dibuang. Ada kemungkinan gaya busana itu akan ngetren kembali. Paling tidak anak dan cucu Anda mengetahui trend fashion saat Anda masih remaja.

  1. Cerita keluarga

Tidak ada hadiah yang lebih berharga dari cerita asal mula keluarga Anda. Luangkan waktu Anda untuk menceritakan fakta asal mula keluarga, mengumpulkan foto-foto lama, menceritakan kenangan masa kecil dan menggambarkan sketsa pohon keluarga Anda.

  1. Barang berharga

Anda harus menyimpan barang berharga Anda untuk diperlihatkan pada anak dan cucu. Entah itu medali Anda saat masih kelas 2 SD atau tiket konser Bruce Springsteen. Barang berharga tidak harus selalu mahal, yang terpenting adalah cerita dibaliknya. Anak dan cucu Anda akan senang mendengar cerita tersebut.

  1. Buku favorit Anda saat masih kecil

Membaca adalah kegiatan yang paling baik untuk perkembangan otak anak anak-anak. Salin buku favorit Anda saat masih kecil dan pancing mereka untuk membacanya. Akan lebih menyenangkan jika Anda membaca buku itu bersama anak cucu Anda. (Sumber: Huffingtonpost)

Related posts

Leave a Comment